Postingan

Menampilkan postingan dari 2016

Surat Terbuka Untukmu "jika pasanganmu seorang putri tunggal"

Menjadi Anak Tunggal tak pernah terfikirkan sama sekali dibenakku. Setiap makhluk yang diciptakanNya berpasang-pasangan. Tapi, jika pasanganmu kelak adalah aku. Aku yang Anak Tunggal dan Aku adalah seorang Perempuan. Sebagai anak satu-satunya, orangtuaku, seluruh perhatiannya terpusatkan kepadaku. Tak adanya kakak ataupun adik, membuat orangtuaku tidak perlu membagi-bagi kasih sayangnya. Mereka menyadari bahwa hanya ada satu titipan yang Tuhan berikan dan paling berharga untuk mereka. Oleh karena itu, mereka melimpahkan semua kasih sayang dan perhatian yang mereka punya padaku. Ayah dan ibuku akan sungguh-sungguh menjagaku dengan segenap hati dan kekuatan. Meskipun terkadang mereka sering bersikap protektif padaku, tapi itu semata-mata karena mereka tak ingin lalai dalam menjaga anak semata wayangnya. Aku adalah sebuah keistimewaan bagi mereka, dan keberadaanku melengkapi rumah tangga kecil mereka yang sudah mereka impikan sejak dulu. Tapi, usiaku terus bertambah ...

Anak Suriah Tidak Bisa Mencicipi Game Pokemon Go

Peringatan Hari Anak terjadi diberbagai tenpat diseluruh dunia. Dan event ini diselenggrakan pada tanggal yang berbeda-beda. Hari Anak Internasioanl diperingati setiap tanggal 1 Juni. Dan Hati Anak Universal diperingati setiap tanggal 20 November. Peringatan Hari Anak bertujuan untuk menghormati hak-hak Anak  diseluruh  dunia. Di Indonesia sendiri peringatan Hari Anak jatuh pasa tanggal 3 Juli. Tapi sejauh ini di Indonesia banyak yang melanggar hak-hak Anak. Masih banyak kasus kekerasan terhadap anak . Umumnya kasus-kasus kekerasan terhadap anak dilakukan oleh orang terdekat mereka. Masih banyak Anak-anak yang belum mengenyam pendidikan yang layak. Khususnya di daerah pinggiran dan terpencil. Banyak anak yang mempertaruhkan nyawa mereka  ketika berangkat ke sekolah.  Ada ratusan anak yang harus bekerja maupun dipaksa untuk bekerja dibawah umur. Dan kasus-kasus pelecehan seksual terhadap anak setiap tahunnya semakin meningkat. Entah itu dilakukan oleh sanak sauda...

Berlalu

Jarum berputar sebagaimana mestinya Tak pernah lelah untuk terus berlalu Mungkin diantara jarum jam yang terus berjalan Tak pernah terselip namaku Tak pernah terbesit wajahku Dikepalamu yang sesibuk lalu lintas jam 4 sore Aku sungguh penasaran Aku berwujud seperti apa ? Hanya angin berlalu  ? Hanya batu yang dapat menyandungmu ? Berharap seperti selayaknya oksigen. Tapi  itu mustahil! Aku tak lebih dari daun yang jatuh Entah angin membawaku kemana Ada dan tiadanya aku Sama saja dihidupmu Ditulis: Teras rumah, kolong langit yang kian gelap gulita.

Memperbaiki, Bukan Membeli yang Baru

Rasa sayang dan cinta adalah fitrah dari Sang Pencipta. Jangan biarkan sesuatu yang indah, kau kotori dengan egomu.  Jangan kau genggam dia selayaknya pasir. Semakin kau genggam akan menerobos melalui sela-sela jari-jarimu. Lalu hilang dan sirna. Biarkan rasa itu mengalir apa adanya seperti air. Air tahu kemana harus mengalir. Jika, seseorang benar-benar menyayangimu. Dia tetap akan tinggal, mendewasakanmu bersamanya. Ibaratnya kita melakukan perjalanan dan menaiki sepeda motor. Dalam sebuah perjalanan tidak akan selalu berjalan mulus. Mesti ada yang namanya tikungan, jalan bergelombang, ada lobang, ban kempes, kehabisan bensin, dan onderdilnya rusak. Bukankah sebuah hubungan selalu ada naik turunnya ? Sewaktu kita ada kendala dalam perjalanan.  Ketika ban itu kempes, ada lobang, ada kelokan ? Apakah kita pergi meninggalkan motor tersebut. Apakah kita membeli motor baru ? Yang kita butuhkan adalah melewati semua rintangan yang ada di depan, memperbaiki onderdil yang rusak...

Perempuan Pencemburu itu Aku

Tuhan menciptakan semesta alam ini, manusia, hewan, tumbuhan , langit, bumi, matahari, bahkan semua rasa yang ada. Begitupun dengan rasa cinta. Aku bersyukur bisa berkenalan denganmu, lalu tanpa kutahu pasti kapan rasa itu mulai tumbuh dihatiki. Aku tak menginginkan apa-apa selain kamu baik-baik saja berada didekatku. Bukan maksudku, kau selalu ada disampingku tak berjarak, bukan. Bukan juga, kau selalu menhubungiku setiap saat, setiap waktu, bukan. Aku tak menginginkan lelaki yang terus menemaniku. Aku menyukai lelaki yang sibuk tapi dalam koridor melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang diembanya. Adakah sebuah perjalanan tanpa godaan? Lalu, adakah perasaan tanpa kecemburuan? Menurutku tidak ada,  milayaran manusia dimuka bumi ini pasti merasakan apa itu cemburu. Entah itu cemburu pada pasangan,  atau pada hal lainya. Aku ini gadis seperti yang lainnya.  Gadis biasa yang hatinya juga bisa cemburu.  1. Awalnya aku memiliki rasa cemburu yang normal Berad...

Berkenalan dengan Kecewa

Apa kau tahu rasanya kecewa ? menurutku semua orang dimuka bumi ini pernah merasakan pahitnya kecewa, tanpa terkecuali, bahkan pejabat negara, pedagang, guru, remaja, dewasa, siapapun pernah mencercapi rasa kecewa.  Dan apasih arti kecewa yang sesungguhnya? Arti  kecewa dari Kamus Besar Bahasa Indonesia adalalah d kecil hati; tidak puas (karena tidak terkabul keinginannya, harapannya, dan sebagainya. Bagiku Kecewa adalah ketika kita terlalu tinggi menggantung harapan pada sesuau hal entah itu orang, situasi, dan lainya sebagainya. Akan tetapi antara harapan dan kenyataan berbanding terbalik, tidak sesuai dengan apa yang kita inginkan.  Aku adalah seorang perempuan aku lahir 20 tahun yang lalu, Ya aku generasi manusia abad 90'an. Aku bersyukur terlahir sebagai perempuan. Dan perempuan adalah makhluk si Perasa, kebanyakan perempuan mengunakan hatinya. Begitupun berteman ketika kita nyaman dengan seseorang kita tidak memandang status sosial dan juga bukan meliha...

Saturday Merah Muda

Gambar
Hari selalu menawarkan warna yang berbeda. Sabtu malam minggu, tak harus selalu dengan sang pujaan hati, lantas tak membuat hariku berubah menjadi gelap mendung lalu hujan. Tidak, aku dan kamu sedang tenggelam dalam kesibukan masing-masing. Aku tak ingin menjejali telingamu dengan keluhan, karena tak tega rasanya menatap parasmu yang tampak kelelahan. Tak ingin pula aku membuat kerutan diantara kedua alismu kian jelas tergurat hanya mendengar ocehanku. Akupun tak berminat menambah pikulan, membuat jalanmu semakin menunduk pun dadamu bertambah sesak dihimpit ganjalan.

Sepenggal Kisah Jajanan Anak 90-an.

Gambar
Ada yang tahu nama jajanan tradisional tahun 90'n ini ? Menjumpainya (makanan ini ) membuat hasrat ingin memutar cerita lama. Sebut saja "Nostalgia".Nostalgia sumber dari segala rindu yang tercipta.

Kartini Modern Tidak Melupakan Kodratnya sebagai Perempuan.

Hari ini, 21 April 2016 , 137 tahun lalu atau tepatnya 21 April 1879 merupakan hari yang sangat bersejarah bagi perempuan Indonesia, karena hari itu telah lahir tokoh perempuan far exellance Nasional, yaitu Raden Ajeng (RA) Kartini. Setiap tanggal 21 April, kita ‘merayakan’ hari Kartini. Hari lahir perempuan pahlawan Raden Ajeng Kartini ini diperingati sebagai tonggak kebangkitan perempuan Indonesia pada kesadaran akan kesamaan Hak dan kesetaraan jender dengan kaum laki-laki. Hari Kartini diperingati sebagai hari emansipasi wanita, minimal secara lokal di Indonesia. Hari Kartini ditetapkan pada tanggal 2 Mei 1964 via Keppres RI No 108/1964 yang dikeluarkan oleh Presiden Soekarno Saat itu, budaya patriarki atau budaya yang menganggap bahwa kaum pria lebih superior dibanding kaum perempuan telah mengakar di masyarakat. Perempuan belum memperoleh pendidikan yang tinggi seperti pria, bahkan perempuan belum diizinkan menentukan jodoh atau suami sendiri. Perempuan tempo dulu harus bera...

Bacalah !!!

Salah satu aspek pendidikan yang merupakan jalan memperoleh ilmu dengan cara membaca . Dan apa definisi sesungguhnya dari membaca ? Membaca  adalah kegiatan meresepsi, menganalisa, dan menginterpretasi yang dilakukan oleh pembaca untuk memperoleh pesan yang hendak disampaikan oleh penulis dalam media tulisan( wikepedia). Membaca merupakan perbuatan yang dilakukan berdasarkan kerja sama beberapa keterampilan, yakni mengamati, memahami, dan memikirkan (Jazir Burhan dalam St.Y. Slamet, 2008:67) . Dalam Kamus Besar Indonesia sendiri membaca memiliki arti "melihat dan menghayati apa yang tertulis". Dari berbagai pengertian membaca di atas, dapat ditarik simpulan bahwa kegiatan membaca adalah memahami isi, ide atau gagasan baik yang tersurat maupun tersirat dalam bahan bacaan . Dalam Islam sendiri menekankan begitu pentingnya membaca. Terlihat dengan jelas bahwa wahyu pertama yang diturunkan kepada Nabi Muhammad adalah surat " Al-Alaq " yang ayat pertama berbu...

Nilai Dasar Pergerakan (NDP) sebagai KOMPAS Pengungat dan Petunjuk Insan Pergerakan

Paradigma dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBII ) memiliki arti K erangka berpikir. Paradigma dapat diartikan sudut pandang atau sudut serang dalam suatu persoalan, realitas dan sebagainya. Secara umum pengertian paradigma adalah seperangkat kepercayaan atau keyakinan dasar yang menuntun seorang dalam bertindak dalan kehidupan sehari-hari. Paradigma yang sampai hari ini masih dipilih oleh PMII sebagai paradigma adalah Paradigma Kritis Transformatif (PKT). PKT sebagai dasar untuk bertindak dan pengaplikasiannya pemikiran serta menyusun cara pandang dalam menganalisa. Paradigma akan mewujud sebagai arah gerak atau sikap yang akan menentukan posisi yang diambil oleh organisasi ataupun anggota organisasi dalam melihat gejala-gejala atau realitas sosial yang terjadi di lingkungannya. Berangkat dari pembacaan atas realita sosial yang ada dilingkungan Rayon baik dalam bersikap maupun bertindak di kehidupan sehari-sehari dalam menjalankann roda organisasi. Paradigma kader yang seka...

Menabung Rindu

Rindu dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia memiliki arti ; sangat ingin dan berharap akan bertemu. Rindu, kata yang begitu sederhana, hanya terdiri dari 5 abjad. Tapi tak sesederahana itu rasa yang bergejolak dalam dada . Setiap insan di muka bumi ini, tak peduli pejabat negara sampai rakyat biasa sepertiku pernah menghirup rindu yang mengisi setiap sudut dalam relung hati. Rindu yang tercipta karena saling sibuk dengan berbagai hal, seperti aktivitas organisasi didalam kampus maupun diluar kampus yang menyita waktu, ikut lembaga kemasyarakata, kerja paruh waktu untuk menambah penghasilan dan pengalaman, membangun bisnis. Kesibukan yang kau lakoni sekarang, aku selalu mendukungmu. Apa salahnya jika saling mendukung dan memompa semangat satu sama lain ? Tak dapat dipungkiri kalau kesibukan dan banyaknya tanggung jawab di antara kita tak pernah ada habisnya. Mereka selalu datang setiap hari, setiap menit dan detik. Rencana pertemuan dengan kamu bahkan tak jarang cuma jadi wacana. ...

Mencicipi Rasa Patah Hati

Patah Hati setiap manusia di muka bumi ini pernah mengercap pahitnya kecewa karena patah hati. Menjalani hidup dengan hati yang berlubang atau hancur berserakan memang tak mudah. Apalagi bukan hanya satu atau dua bulan menjalani hubungan, lebih lebih ini hampir enam tahun. Di saat cintam padanya tengah memuncah dan hangat-hangatnya. Dan Hati seketika hancur berantakan, saat itu kamu memutuskan untuk tidak lagi percaya pada cinta dan makhluk bernama laki-laki (kecuali Ayah). Luka mengajarkanmu artinya menerima. Menerima bahwa terkadang Tuhan punya rencana lain untukmu. Mungkin ini cara Tuhan memisahkanmu dengan dia, yang tidak ditakdirkan untukmu. Pada akhirnya patah hati menjadikanmu pribadi yang lebih tegar. Hanya saja kamu belum menyadarinya. Percayalah Tuhan tak akan membiarkanmu menyembuhkan luka sendirian ☺.

Lelaki Sejati Tidak Bermain Barbie.

Perempuan ibarat Barbie, semua orang tentu menyukainya. Barbie boneka perempuan nan cantik dan indah, semua perempuan mengharapkan kisah cintanya bak negeri dongeng seperti Barbie. Boneka satu ini indah dipandang mata, hampir semua orang yang melihatnya akan tertarik. Semua keindahan ada pada diri perempuan. Mulai dari ujung kaki, sampai kepala merupakan aset perempuan yang indah, lengkap dengan sifatnya. Bahkan jika membicarakan tentang perempuan tak akan ada habisnya. Hai lelaki, bila perempuan menjatuhkan pilihanya pada satu hati maka dia akan selalu setia apapun keadaanmu. Karena itu jangan kecewakan kami, jangan sia-siakan kepercayaan perempuan. Sebab bisa saja perempuanmu memilih pergi. Tapi, kami tidak akan begitu karena perempuan sejati sangat menghargai kotmitmen. Sadarlah,  kau dapat memilih dan bermain barbie sepuasmu. Tetapi, lelaki sejati tidak akan pernah bermain Barbie. Perempuan disampingmu, memang tak sempurna seperti barbie. Toh barbie hanya di negeri dongeng. ...

Suara Hati Anak Tunggal

Dikehidupan ini, ada yang dilahirkan dengan banyak saudara dan ada yang tidak memiliki  saudara. Mereka sering menyebutnya "Anak Tunggal atau Anak Semata Wayang". Ada beberapa faktor dan juga alasan  yang menyebabkan seseorang menjadi Anak Tunggal. Salah satunya karena memang orang tua sepakat ingin memiliki anak satu. Mungkin salah satu alasan mereka yang sepakat memiliki anak satu. Bisa jadi faktor ekonomi,nsebab mereka takut tidak bisa menyekolahkan yang tinggi atau atau alasan lainya. Dan penyebab terjadinya Anak Tunggal lainnya ada yang memiliki saudara, tapi saudaranya meninggal karena sakit atau kecelakaan seperti saya misalnya. Banyak pandangan yang terjadi dikalangan masyarakat tentang "Anak tunggal atau Anak semata Wayang". Bagiku pandangan tersebut memojokkan seorang Anak Tunggal mulai dari yang beropini positif sampai ke yang negatif. Dari yang katanya 1. " enak jadi anak tunggal, apa-apa kalau minta langsung diturutin" . Idiiiiiihh tak se...